Integer, Float, String - Catatan Faiq Hisyam Marwan

Contact Form

 

Integer, Float, String

INTEGER (BILANGAN BULAT)
bilangan bulat dapat ditampilan dalam beberapa basis berikut ini :
-       Basis desimal, integer di tuliskan dalam urutan unit bilangan (dari 0 sampai dengan 9), permulaan bilangan tidak boleh dimulai oleh angka 0.
-       Basis heksadesimal, dituliskan dalam urutan unit bilangan dari 0 sampai dengan 9 atau urutan huruf dari A sampai dengan F (atau a sampai dengan f), permulaan bilangan dimulai oleh 0x atau 0X.
-       Basis oktal, dituliskan dalam urutan unit angka dari 0 sampai dengan 7, permulaan bilangan dimulai dengan angka 0.

FLOAT (BILANGAN DESIMAL)
Bilangan desimal biasa disebut juga sebagai bilangan pecahan atau bilangan yang dapatdituliskan menggunakan tanda koma. Bilangan ini juga bisa di tuliskan denganbeberapa cara berikut :
-       Bilangan bulat desimal : 895
-       Bilangan dengan tanda koma : 895,12
-       Bilangan pembagian : 27/11
-       Bilangan eksponensial : bilangan dengan tanda koma, kemudian diikuti oleh huruf e(atau E), kemudian diikuti oleh bilangan bulat yang artinya pangkat dari bilangan 10 (+ atau -, pangkat postitif atau negatif), contoh :
var a = 2.75e-2 ;
var b = 35.8E+10 ;
var c = .25e-2 ;


STRING
String adalah kumpulan dari karakter/huruf, nilai variabel string selalu diapit dengan tanda (') atau ("), kedua tanda tersebut harus digunakan secara berpasangan dan tidak bisa digunakan secara sendiri-sendiri atau bersilangan. Berikut ini adalah beberapa cara untuk mendeklarasikan variabel string :
var a = "Hallo";
var b = 'Sampai Ketemu Lagi !';

Contoh yang tidak sesuai, berikut ini :
var a = ‘Hallo”;
var v = “Sampai Ketemu Lagi !';

Ada beberapa karakter spesial yang bisa kita gunakan untuk mensimulasikan bagian dari karakter yang tidak terlihat (non visual) dan juga untuk menghindarkan kemungkinan browser "mengalami kebingungan" dalam membedakan antara string dan skripnya sendiri, karakter spesial ini menggunakan simbol antislash (\), beberapa contoh karakter spesial tersebut:
-       \n: kembali ke baris awal
-       \r: menekan tombol ENTER
-       \t: tab
-       \": tanda petik ganda
-       \': tanda petik tunggal
-       \\: karakter antislash
Contoh, misalnya kita ingin menyimpan kalimat berikut ini :
Ada apa di dalam "c:\windows\"

Kita harus menuliskannya dalam bentuk berikut ini di dalam Javascript :
var Judul = "Ada apa di dalam \"c:\\windows\\\"";

Atau bisa juga dengan cara berikut ini (menggunakan tanda petik tunggal) :
Judul = 'Ada apa di dalam "c:\\windows\\"';


Memanipulasi variabel String, dapat dilakukan dengan menggunakan metode-metode yang ada pada variabel string tersebut. Metode-metodenya dapat dilihat pada materi tentang Fungsi.

Total comment

Author

Faiq Hisyam Marwan

0   comments

Cancel Reply